Large Rainbow Pointer

Sinopsis singkat K-Drama Three Days - Ringaksan cerita Drama 3 days

{ Minggu, 13 Juli 2014 }
Drama ini bercerita tentang pengawal presiden yang bernama han tae kyung (park yo chun) yang benar-benar setia menjaga presiden. Suatu ketika ayah han tae kyung yang menjadi menteri keuangan meninggal karena sebuah kecelakaan. Kematian ayahnya meninggalkan banyak  kejanggalan, ternyata ayahnya han tae kyung bukan mengalami kecelakaan biasa namun kematian ayahnya han tae kyung merupakan kesengajaan. Hal tersebut dikarenakan ayah han tae kyung memiliki dokumen rahasia tahun 1998 yang sangat penting. Dalam dokumen tersebut menceritakan peristiwa yg terjadi di yangjiri pada tahun 1998. Oleh karena itu ada seseorang yang ingin memusnahkan dokumen tersebut karena ia terlibat dalam peristiwa yangjiri. Dalam drama ini han tae kyung berusaha mencari teka-teki yang terjadi di tahun 1998, dalam peristiwa tersebut melibatkan presiden namun tidak secara langsung. Orang yang menyebabkan peristiwa yangjiri adalah kim do jin (si jahat bagaikan iblis) oleh karena itu ia berusaha melindungi dokumen 1998 meskipun harus membunuh para pejabat. Kim do jin si jahat yang cerdas memiliki banyak kaki tangan baik dari kepolisian, jaksa maupun para pejabat. Selain itu ia juga memiliki kaki tangan di pengawal presiden yang bekerja di blue house (kalau di Indonesia Istana Presiden). Tujuan utama kim do jin dalam drama ini adalah ingin menjatuhkan presiden dan membuat presiden meninggal. Oleh karena itu di sepanjang dram ini entah berapa kali rencana pembunuhan presiden namun selalu gagal karena han tae kyung selalu berusaha untuk menyelamatkannya. Drama ini tidak terlalu memperlihatkan kisah percintaan han tae kyung, hanya saja menceritakan bahwa han tae kyung mengungkap teka teki ini bersama seorang polisi wanita  dan petugas perempuan di blue house. Pada akhirnya presiden tidak terbunuh, han tae kyung masih hidup, si kim do jin mati dan happy ending. 


Komentar :
Drama three days ini rame banget deh pokoknya, gak akan nyesel kalau nonton. Suka ih sama pemeran pesiden dan  pemeran polisi wanita. Kalau sama han tae kyung udah jelas suka banget! Drama yochun kerenlah gak pernah ada yang gagal, selalu rame. Selama nonton drama three days hati ini selalu dag dig dug pokoknya menegangkan, backsoundnya cocok banget membuat suasana menjadi semakin  menegangkan. Tapi ada hal yang bikin sebel selalu aja ada kaki tangan si kim do jin yang bertebaran di mana-mana kesel deh pokoknya!!! tapi intinya ini drama rame banget, keren banget kita jadi tahu mengenai bagaimana pengawalan presiden dari mulai agensi, VIP, dan lain-lain. 


presiden 

polisi wanita dan petugas blue house


3 komentar:

harga jaket kulit korea mengatakan...

Nambah wawasan juga film ini ^^

AgusLina mengatakan...

😁

Arief Rahmat P mengatakan...

Lebih tepatnya ini film tentang presiden boneka. Si "presiden" asli marah ketika bonekan tidak lagi bisa dikembalikan dan malah berencana mundur (karena menyesali kesalahannya di masa lalu) sehingga akan merepotkan sang presiden asli.

Posting Komentar